Generasi Unggul dengan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Remaja Usia Sekolah – SMK Negeri 2 Nawangan

Kantor Urusan Agama Kecamatan Nawangan dalam rangka meningkatkan kualitas keluarga di Indonesia, mengadakan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Bagi Remaja Usia Sekolah.
Kegiatan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Bagi Remaja Usia Sekolah (BRUS) dilaksanakan di Kantor Urusan Agama Kecamatan Nawangan pada hari Rabu 15 Maret 2023.
Siswa-siswi yang hadir hari ini merupakan siswa yang berkesempatan mendapatkan dan akan diberikan bekal pengetahuan dan pemahaman membangun keluarga Sakinah Mawadah Warahmah dan problem solving mensikapi persoalan yang dinamis di era informasi digital dan era distrupsi informasi dan Komunikasi yang cepat, bagi hadirin pernikahan kapan saja dilaksanakan namun para remaja harus mengetahui dan harus bisa menentukan kapan akan melangsungkan pernikahan dalam usia ideal berbekal pengetahuan membangun keluarga sakinah
Dengan adanya perkembangan digitali di Indonesia yang semakain cepat hal ini menyebabkan munculnya ekses yang tidak diinginkan seperti tinginya pergaulan bebas dikalangan remaja, sehingga banyak kasus yang muncul seperti MBA (Marreid by Accident) terjadi pada usia sekolah maupun kuliah, yang menyebabkan terjadinya pernikahan dini dan kekerasan terhadap wanita.


